ASEAN Dorong Upaya Pembangunan Komunitas

(VOVWORLD) - Pada 13 April Konferensi Koordinasi Komunitas Politik-Keamanan Asosiasi Negara-Negara Asia Tenggara (ASCCO) ke-14 telah diadakan secara virtual.
ASEAN Dorong Upaya Pembangunan Komunitas - ảnh 1Konferensi Koordinasi Konferensi Koordinasi Komunitas Politik-Keamanan Asosiasi Negara-Negara Asia Tenggara. Foto: asean.org

Konferensi ASCCO ini mengkaji dan mengevaluasi proses terkait masalah-masalah antar-pilar seperti gagasan ASEAN untuk menghadapi pandemi Covid-19, serta Rencana Induk Dorongan Komunitas ASEAN dan Strategi Integrasi ASEAN bagi Revolusi Industri 4.0. Konferensi ini juga memperbarui informasi tentang pembangunan Visi Komunitas ASEAN setelah 2025, dimulai dengan sidang pertama kelompok urusan tingkat tinggi dari 31 Maret hingga 1 April lalu di Markas Sekretariat ASEAN.

Konferensi tersebut telah berbagi perkembangan terkini dalam hubungan luar negeri ASEAN, seperti memberikan status "Mitra Dialog" kepada Inggris, menjalin hubungan kemitraan resmi dengan banyak negara, dan mengaktifkan Program Beasiswa Pemuda ASEAN pada akhir tahun ini.

Komentar

Yang lain