ASEAN Merupakan Kawasan yang Paling Menarik bagi Investor Asing

(VOVWORLD) - Demikian ditegaskan Presiden Indonesia, Joko Widodo pada Jumat (1 September) ketika berbicara di depan acara pembukaan Konferensi Tingkat Tinggi Investasi dan Bisnis ASEAN (ABIS) 2023 di Ibu kota Jakarta.
ASEAN Merupakan Kawasan yang Paling Menarik bagi Investor Asing - ảnh 1Presiden Joko Widodo menghadiri acara memulai Tahun Pariwisata ASEAN 2023 (Foto: VNA)

Pada tahun 2022, ada 17% modal investasi dunia yang masuk ASEAN. Presiden Indonesia, Joko Widodo memberitahukan, pertumbuhan ekonomi ASEAN tahun 2024 direncanakan akan tertinggi di dunia mencapai 4,5%. Ia menekankan, ASEAN telah terbukti sebagai satu kawasan yang “damai, stabil, dan sejahtera”, bersamaan itu menambahkan bahwa 65% penduduk di kawasan potensial untuk bergabung dengan kelas menengah pada tahun 2030.

Presiden Indonesia juga berharap Dewan Penasihat Bisnis ASEAN (ABAC) akan berperan dalam perumusan dan pengimplementasian strategis taktis kerja sama antarpihak yang terkait.

ABIS diselenggarakan Kamar Dagang dan Industri Indonesia selaku Ketua Dewan Penasihat Bisnis ASEAN (ABAC) tahun 2023. Ini merupakan salah satu di antara dua peristiwa sela-sela yang penting dari Konferensi Tingkat Tinggi ke-43 ASEAN.

Komentar

Yang lain