Australia ikut mengawasi pemilu di Myanmar

Australia ikut mengawasi pemilu di Myanmar - ảnh 1
Para pengamat internasional di Myanmar
(Foto: VNA)
(VOVworld) – Pada Kamis (5 November), Kementerian Luar Negeri (Kemlu) Australia memberitahukan bahwa tiga anggota Parlemen negara ini yang terdiri dari para senator Dean Smith, Scott Ludlam dan Lisa Chester telah berangkat ke Myanmar untuk bersama dengan para pejabat Komite Pemilihan Nasional Australia (AEC) dan Duta Besar Australia di Yangon ikut mengawasi pemilu di Myanmar yang akan diadakan pada 8 November ini. Komite Pemilihan Federal (UEC) Myanmar memberitahukan bahwa ada total 10.500 pengamat domestik dan internasional yang akan ikut mengawasi pemilu mendatang. Diantaranya ada 1.118 wakil dari badan-badan pengawas pemilihan, diplomat internasional dan 9.406 pengamat lokal. Perihal Pemerintah Myanmar menerima para pengamat pemilihan internasional ini dianggap akan membantu menjamin hasil positif pemilihan tersebut bisa memanifestasikan tekad dan aspirasi rakyat setepatnya.
Berita Terkait

Komentar

Yang lain