Bank Dunia di Viet Nam berkomitmen mendukung Proyek kebersihan lingkungan Kota Ho Chi Minh tahap II

(VOVWORLD) - Nguyen Thanh Phong, Ketua Komite Rakyat Kota Ho Chi Minh dan Ousmane Dione, Direktur Nasional Bank Dunia di Viet Nam, pada Kamis malam (22/11), telah melakukan kunjungan survei di sumur S5-S6, di Distrik 2, yang berada dalam Proyek kebersihan lingkungan Kota Ho Chi Minh – tahap II. Proyek ini akan turut menyempurnakan sistem mengumpulkan dan menangani air limbah di seluruh kawasan Nhieu Loc – Thi Nghe.
Bank Dunia di Viet Nam berkomitmen mendukung Proyek kebersihan lingkungan Kota Ho Chi Minh tahap II - ảnh 1 Nguyen Thanh Phong, Ketua Komite Rakyat Kota Ho Chi Minh dan Ousmane Dione, Direktur Nasional Bank Dunia di Viet Nam melakukan kunjungan survei Proyek kebersihan lingkungan Kota Ho Chi Minh – tahap II (Foto: sggp.org.vn)

Setelah kunjungan ini, Ketua Komite Rakyat Kota Ho Chi Minh, Nguyen Thanh Phong menyatakan kegembiraan atas semua kemudahan awal dalam proyek ini, bersamaan itu percaya bahwa ketika proyek ini mulai beroperasi, maka akan turut memperbaiki dan meningkatkan kesehatan warga. Khususnya, proyek ini akan turut memulihkan dan melindungi sistem ekologi sungai Sai Gon dan daerah hilir sungai Dong Nai; mereklamsi dan membenahi perkotaan, meningkatkan kesedaran dalam melindungi lingkungan, mendorong pengembangan pariwisata Kota Ho Chi Minh.

Komentar

Yang lain