Bank UOB: Vietnam Merupakan Pasar Strategis di ASEAN

(VOVWORLD) - Pada Selasa (26 Desember), Bank UOB Vietnam telah meningkatkan modal dasar dari 5 triliun VND (lebih 2 miliar USD) menjadi 8 triliun VND (sekitar 3,3 miliar USD) melalui investasi modal dari bank induk UOB di Singapura. Peningkatan modal dasar ini telah disetujui Bank Negara Vietnam.
Bank UOB: Vietnam Merupakan Pasar Strategis di ASEAN - ảnh 1Ilustrasi (Foto: UOB)

Ini merupakan peningkatan modal dasar  ke-2 selama tiga tahun ini dari Bank UOB Vietnam, menunjukkan komitmen kuat bank ini dalam menanam investasi untuk pertumbuhan berjangka panjang di Vietnam dan berkontribusi dalam pembangunan bersama perekonomian kawasan.

Victor Ngo, Direktur Utama Bank UOB Vietnam, mengatakan: Vietnam merupakan pasar strategis dari UOB di negara-negara ASEAN. Keputusan untuk meningkatkan modal membuktikan komitmen berjangka panjang dari UOB terhadap pembangunan Vietnam serta kepercayaan pada potensi besar Vietnam. Hal ini akan membantu UOB merealisasikan ambisi menjadi salah satu bank penjualan eceran dan bank asing terkemuka di Vietnam.

Komentar

Yang lain