Banyak Karya Peserta Festival Radio ke-16 Memiliki Sudut Pandang yang Baru dan Terapkan Transformasi Digital

(VOVWORLD) - Babak penyisihan Festival Radio Nasional ke-16 dengan tema: “Radio Vietnam – Keanekaragaman dalam transformasi digital” berlangsung dari tgl 24 sampai 25 Mei di Provinsi Tuyen Quang.

 

Dalam banyak penyisihan ini, Dewan Juri memiliki 5 subkomite yaitu etnis, wawancara, reportase, topik dan cerita radio. Dewan Juri telah menilai dan memilih karya-karya radio yang terkemuka untuk berpartisipasi dalam Babak Final Festival Radio Nasional ke-16, yang dijadwalkan berlangsung di Provinsi Thanh Hoa dari tanggal 9 hingga 14 Juli.

Menurut penilaian Dewan Juri, karya-karya peserta festival tersebut memiliki banyak topik yang kaya dan menarik, menunjukkan kesepenuhan hati dan kreativitas dari para pengarang, mencerminkan secara cukup menyeluruh gambar yang hidup-hidup dari kehidupan sosial.

Banyak Karya Peserta Festival Radio ke-16 Memiliki Sudut Pandang yang Baru dan Terapkan Transformasi Digital - ảnh 1Jurnalis Ta Duc Toan, Kepala Departemen Etnis Radio Suara Vietnam (VOV4) (Foto: VOV)

Jurnalis Ta Duc Toan, Kepala Departemen Etnis Radio Suara Vietnam (VOV4), mengapresiasi kualitas program-program siaran bahasa etnis dari berbagai radio daerah:

Hal yang istimewa ialah kualitas program-program siaran bahasa etnis dari radio-radio daerah bersemarak. Temanya kaya, mencerminkan situasi sosial, ekonomi, budaya, khususnya dikaitkan dengan tema transformasi digital.

Komentar

Yang lain