English Vietnamese Chinese French German Indonesian Japanese Khmer Korean Laotian Russian Spanish Thai

18°C - 21°C

Banyak Wakil dari Vietnam Dimuliakan pada Forum Wisata ASEAN 2025

(VOVWORLD) - Pada Forum Pariwisata Asia Tenggara (ATF 2025) yang baru saja berlangsung di Malaysia, Vietnam telah merebut 17 penghargaan di empat kategori: Penghargaan Layanan Spa ASEAN; Penghargaan Pariwisata Komunitas ASEAN-CBT ASEAN; Penghargaan Homestay ASEAN; Penghargaan Toilet Umum ASEAN.

Di antaranya, di kategori Penghargaan Pariwisata Komunitas ASEAN – CBT ASEAN, destinasi wisata komunitas Con Chim (Provinsi Tra Vinh) merupakan salah satu di antara lima unit Vietnam yang meraih penghargaan ini.

Banyak Wakil dari Vietnam Dimuliakan pada Forum Wisata ASEAN 2025 - ảnh 1Ruang hijau di destinasi wisata komunitas Con Chim (Provinsi Tra Vinh) (Foto: VNA)

Penghargaan Homestay ASEAN memuliakan: gugus homestay di Dukuh Tha (Provinsi Ha Giang); kompleks homestay Kecamatan Yen Thinh (Provinsi Lang Son); kompleks homestay Desa kuno Duong Lam (Kota Hanoi), kompleks homestay Giong Tom (Provinsi Ben Tre).

Direktorat Pariwisata Nasional Vietnam memberitahukan bahwa penghargaan-penghargaan yang diraih badan-badan usaha wisata Vietnam telah turut menegaskan tekad meningkatkan kualitas jasa layanan dari pariwisata Vietnam. Ini juga merupakan aksentuasi untuk menegaskan pemulihan yang mengesankan dari pariwisata Vietnam pada tahun 2024, menyambut kedatangkan 17,6 juta wisatawan mancanegara, meningkat 40% dibandingkan dengan tahun 2023.

Komentar

Yang lain