Belajar pada Presiden Ho Chi Minh untuk menentang kemerosotan idelogi, politik, moral dan cara hidup

(VOVWORLD) - Sehubungan dengan peringatan ultah ke-127 Hari lahirnya Presiden Ho Chi Minh dan penggelaran secara praksis  Instruksi Polit Biro Komite Sentral Partai Komunis Vietnam (KS PKV)   “Tentang  memperhebat usaha belajar dan bertindak sesuai dengan fikiran, moral dan gaya  Ho Chi Minh”, Portal  Partai Komunis Vietnam, pada  Rabu  (31 Mei), di kota Hanoi, telah  mengadakan temu pergaulan dengan tema: “Belajar dan bertindak sesuai dengan fikiran, moral dan gaya Ho Chi Minh”
Belajar  pada Presiden Ho Chi Minh  untuk menentang kemerosotan idelogi, politik, moral dan cara hidup - ảnh 1Nguyen Thi Phuong Hoa, dari Departemen  Komunikasi dan Pendidikan  KS PKV  (Foto: vov).vn)

Pada temu pergaulan ini, para ilmuwan lebih memperjelas dasar  teori, ideologi, moral dan gaya Ho Chi Minh tentang pembebasan nasional, pembebasan kelas, pembebasan manusia, tentang kekuatan rakyat dan  persatuan  nasional,  hak kedaulatan rakyat, pembangunan Negara yang sungguh-sungguh milik rakyat, oleh rakyat dan demi rakyat. Nyonya Nguyen Thi Phuong Hoa, dari Departemen  Komunikasi dan Pendidikan  KS PKV memberitahukan:  “Belajar pada  Presiden Ho Chi Minh untuk menentang kemorosotan idelogi, politik, moral dan gaya hidup, menentang “self- evolusi”, “self-transformasi” merupakan perjuangan yang sangat  sulit. Karena kita berjuang terhadap diri kita sendiri, berjuang terhadap  hal yang buruk di setiap orang dan di setiap organisasi. Oleh karena itu, bertindak sesuai dengan ajaran Presiden Ho Chi Minh semakin kongkrit dan menatap pada  kenyataan untuk berjuang terhadap  adat jelek dari diri sendiri, organisasi, badan dan daerah, maka usaha belajar akan menjadi  kebiasaan dengan kesedaran dan memberikan hasil yang praksis”.

Komentar

Yang lain