Belum ada informasi tentang orang Vietnam yang menjadi korban dalam gempa bumi di Turki

(VOVWORLD) - Terhitung sampai Minggu pagi (01 November), gempa bumi yang terjadi di Kota Izmir, Turki telah menewaskan 39 orang dan melukai sekitar 900 orang.

Sekarang, para pasukan pertolongan masih tetap mencari orang-orang yang terjebak dalam reruntuhan karena gempa bumi. Komite Pengelolaan Situasi Darurat dan Musibah Turki memberitahukan bahwa ada sedikitnya 20 gedung dan apartemen berlantai mengalami kerusakan. Banyak kota seperti Istanbul (Turki), Athen, dan Pulau Crete (Yunani) juga menderita kerugian akibat gempa bumi tersebut.

Segera setelah mendapat informasi tentang gemba bumi ini, Kedutaan-Kedutaan Besar Vietnam di Turki dan Yunani telah berinisiatif menghbungi berbagai badan fungsional daerah dan komunitas orang Vietnam di negara setempat untuk mencari tahu informasi tentang situasi orang Vietnam di tempat kejadian. Hingga sekarang, belum ada informasi tentang orang Vietnam yang menjadi korban gempa bumi tersebut.

Komentar

Yang lain