Berkoordinasi meningkatkan hasil-guna pekerjaan mencegah dan memberantas kriminalitas perdagangan manusia


(VOVworld) – Konferensi tahunan untuk berkoordinasi melaksanakan Perjanjian Bilateral Vietnam-Tiongkok tentang memperkuat kerjasama dalam mencegah dan memberantas kriminalitas perdagangan manusia berlangsung pada Selasa (18 April), di kota Ho Chi Minh. Brigadir Jenderal Nguyen Phong Hoa, Wakil Kepala Direktorat Jenderal Polisi dari Kementerian Keamanan Publik  Vietnam dan Chen Shi Qu, Wakil Kepala Direktorat  Investigasi Kriminal dari Kementerian Keamaan Publik Tiongkok bersama-sama memimpin konferensi ini.



Berkoordinasi meningkatkan hasil-guna pekerjaan mencegah dan memberantas kriminalitas perdagangan manusia  - ảnh 1
Para wakil berpartisipasi pada konferensi tersebut
(Foto: quochoi.org)


Pada konferensi tersebut, para wakil telah membahas dan menyepakati isi-isi aktivitas yang mendapat prioritas untuk melaksanakan Perjanjian tahun 2017, membahas kriterium dan standar dalam usaha berkoordinasi melakukan klarifikasi, menetapkan dan menyerahkan para korban perdagangan manusia antara Vietnam dan Tiongkok. Untuk meningkatkan hasil-guna pekerjaan berjuang mencegah dan memberantas kriminalitas perdagangan manusia, Brigadir Jenderal Nguyen Phong Hoa menyatakan perlu melaksanakan secara baik Perjanjian bilateral tentang kerjasama mencegah dan memberantas kriminalitas perdagangan manusia yang telah ditandatangani antara Vietnam dan Tiongkok.


Pada tahun 2017, dua negara memperkuat pertukaran informasi di berbagai tingkat, menyampaikan laporan tentang situasi dan membantu investigasi, menyampaikan statistik kriminalitas, cara dan siasat tindakan dari kriminalitas ini untuk terus meningkatkan hasil-guna perjuangan mencegah dan memberantas kriminalitas ini

Komentar

Yang lain