Bingkisan dari daratan untuk bersama para prajurit di pulau Nam Yet di Kepulauan Truong Sa merayakan Hari Raya Tet Tradisional
Selasa 27 Desember, kelompok kerja Daerah Militer 4 Angkatan Laut Vietnam tiba di pulau Nam Yet untuk memberikan bingkisan Hari Raya Tet kepada para prajurit yang sedang bertugas di pulau ini. Pulau Nam Yet terletak di sentralnya Kepulauan Truong Sa (kepulauan Spratly).
Para prajurit gembira menerima bingkisan dari daratan
(foto: internet)
Ketika menerima kelompok kerja dan para wartawan yang datang mengunjungi dan memberikan bingkisan kepada para prajurit di pulau Nam Yet, prajurit Nguyen Ba Phat, kampung halamannya di provinsi Khanh Hoa (Vietnam tengah) merasa gembira atas perhatian dan perasaan yang dibawa dari darat ke pulau. Dia mengatakan bahwa "Hari ini saya merasa sangat terharu ketika dapat bertemu dengan para kakak - adik yang datang mengunjungi dan memberikan bingkisan kepada kawan seperjuangan kami di pulau Nam Yet. Saya khususnya dan semua prajurit di pulau Nam Yet pada umumnya sangat rindu akan keluarga. Kunjungan anda sekalian seperti ini juga membantu mengobati kerinduan kami. Di sini, kami juga melakukan persiapan untuk menyambut Hari Raya Tet. Kami juga memasak Kue Trung, memajang bunga Mai, mengadakan aktivitas olahraga seperti main catur, main voli, dll. Dengan demikian, kami juga merasa sangat gembira dan dekat seperti sedang merayakan Hari Raya Tet di daratan"./.