Capres ke-2 dari Partai Republik mencalonkan diri dalam kampanye pemilu Presiden Amerika Serikat

(VOVworld) - Pada Selasa (7 April), Senator Partai Republik dari  Negara Bagian Kentucky, Rand Paul resmi menyatakan akan mencalonkan diri dalam kampanye pemilu  Presiden Amerika Serikat pada tahun 2016.  Dalam pernyataan yang dimuat di Website kampanye pemilu-nya, Senator  Rand Paul menunjukkan:  “Saya  akan mencalonkan diri  dalam kampanye pemilu Presiden pada tahun 2016 untuk membawa Tanah Air kembali ke prinsip-prinsip penyelenggaraan bebas dengan pengawasan”. Meskipun menyatakan akan berpartisipasi pada kompetisi ke Gedung Putih, tapi Rand Paul juga membuka kemungkinan mencalonkan diri menjadi Senator untuk masa bakti ke-2 yang mewakili kampung halamannya Kentucky.


Capres ke-2 dari Partai Republik mencalonkan diri dalam kampanye pemilu Presiden Amerika Serikat - ảnh 1
Senator Partai Republik dari  Negara Bagian Kentucky, Rand Paul  resmi menyatakakan
 akan mencalonkan diri dalam kampanye pemilu  Presiden Amerika Serikat pada tahun 2016.  
(Foto: dantri.com.vn)

Rand Paul-52 tahun berpartisipasi pada gelanggang politik pada tahun 2009 dan menjadi Senator Negara Bagian Kentucky pada tahun 2011. Dengan pernyataan tersebut, dia menjadi politikus  kenamaan ke-2 dari Partai Republik yang menyatakan akan berpartisipasi pada kompetisi ke  Gedung Putih pada tahun 2016. Pada bulan lalu, Senator Negara Bagian Texas, Ted Cruz juga telah resmi menyatakan akan berpartisipasi pada kampanye  pemilu Presiden  pada tahun mendatang./.


Komentar

Yang lain