CIA menegaskan tidak melakukan pengintaian para senator

(VOVworld) – Satu kelompok investigator CIA pada Rabu (14 Januari) membantah tuduhan bahwa para petugas CIA telah menerobos masuk dan mengintai komputer para senator yang bertanggung jawab melakukan penyelidikan tentang program penyiksaan terhadap para tersangka teror dari badan ini. Dokumen yang baru saja diumumkan ini mengkonfirmasikan bahwa ada kasus-kasus “akses yang tidak masuk akal” terhadap dokumen-dokumen penyelidikan dari para personil Senat, namun kesimpulannya tidak memberikan hukuman terhadap petugas CIA manapun karena tidak terjadi perilaku salah serta pelanggaran hukum.

CIA menegaskan tidak melakukan pengintaian para senator - ảnh 1
Kantor CIA di Virginia
(Foto: baomoi.com)


Laporan terkini dari kelompok investigator menolak tuduhan-tuduhan dari para legislator sebelumnya serta hasil penyelidikan dari Kepala Inspektorat CIA yang dikeluarkan pada Agustus 2014, yang menurut itu ada sedikit-dikitnya 5 pejabat CIA yang telah menggunakan kemahirannya untuk menerobos masuk ke sistim komputer milik para pemimpin Komisi Intelijen Senat untuk secara rahasia membaca email para senator.

Ketika berbicara setelah laporan ini diumumkan, Ketua Komite Intelijen Senat, Senator, Dianne Feinstein menyatakan kekecewaan terhadap isi laporan yang menganggap bahwa tida ada seorang anggota CIA manapun yang harus bertanggung jawab./.
Berita Terkait

Komentar

Yang lain