COP15: Tiongkok Usulkan Rancangan Kerangka Keanekaragaman Hayati Global Kunming-Montreal

(VOVWORLD) - Dalam rangka Konferensi ke-15 Para Peserta Konvensi Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) tentang Keanekaragaman Hayati (COP15) yang berlangsung di kota Montreal (Kanada), Tiongkok pada Minggu (18 Desember) telah mengusulkan satu kesepakatan global baru dengan komitmen untuk melindungi setidaknya 30% area tanah, air, dan laut pada tahun 2030 dan memobilisasi ratusan miliar dolar untuk memberi bantuan keuangan pada kesepakatan tersebut.

Rancangan tersebut mengusulkan bahwa 30% kawasan darat, perairan pedalaman, pesisir dan laut, khususnya kawasan-kawasan yang penting bagi keanekaragaman hayati, fungsi dan layanan ekosistem harus dilestarikan secara efektif pada tahun 2030. Kesepakatan tersebut meliputi pula komitmen memobilisasi setidaknya 200 miliar USD per tahun dari sumber dana publik dan swasta untuk mensponsori alam dan mengurangi pos bantuan yang merugikan alam setidaknya 500 miliar USD pada tahun 2030.

Komentar

Yang lain