Delegasi persiapan Gedung Putih siap berangkat ke Singapura

(VOVWORLD) - Gedung Putih, pada Sabtu (26/5), telah mengumumkan bahwa satu delegasi pejabat Gedung Putih akan berangkat ke Singapura pada akhir pekan ini menurut rencana untuk mempersiapkan pertemuan puncak antara Presiden Amerika Serikat (AS), Donald Trump dan Pemimpin Republik Demokrasi Rakyat Korea (RDRK), Kim Jong-un yang direncanakan akan berlangsung pada 12/6 mendatang.

Pada hari yang sama, majalah Politico memberitakan:  Satu delegasi persiapan yang meliputi 30 pejabat Gedung Putih dan Kementerian Luar Negeri AS sedang siap berangkang ke Singapura pada akhir pekan ini.

Sebelum-nya, Presiden AS, Donald Trump mengumumkan bahwa Washington dan Pyong Yang sedang melakukan perbahasan dan kedua fihak ingin mengadakan satu pertemuan puncak menurut rencana semula (pada 12/6 mendatang di Singapura), meskipun sebelumnya hanya sehari Pemimpin Gedung Putih telah menyampaikan surat kepada Pemimpin RDRK untuk mengumumkan pembatalan peristiwa bersejarah ini. Menurut Donald Trump, dia telah mengadakan: “perbahasan-perbahasan sangat efektif” dengan Pyong Yang.

Komentar

Yang lain