Deputi Menteri, Wakil Ketua Komisi Etnis MN Vietnam, Nong Thi Ha Kunjungi dan Ucapkan Selamat Hari Raya Chol Chnam Thmay di Provinsi Soc Trang

(VOVWORLD) - Rombongan kerja (Pokja) Komisi Etnis Majelis Nasional (MN) Vietnam yang dikepalai Wakil Ketuanya, Deputi Menteri, Nong Thi Ha, pada Sabtu (06 April), telah mengunjungi dan memberikan bingkisan kepada para orang berprestise yang adalah warga etnis Khmer sehubungan dengan Hari Raya Tradisional Chol Chnam Thmay tahun 2024 di Provinsi Soc Trang.
Deputi Menteri, Wakil Ketua Komisi Etnis MN Vietnam, Nong Thi Ha Kunjungi dan Ucapkan Selamat Hari Raya Chol Chnam Thmay di Provinsi Soc Trang - ảnh 1Berikan bingkisan kepada para orang yang berprestise, pendeta... di Provinsi Soc Trang (Foto: Koran Nhandan)

Ibu Nong Thi Ha menginginkan agar pada waktu mendatang, para orang yang berprestise akan terus bersinergi dengan berbagai tingkat pemerintahan daerah untuk memperhebat propaganda dan penggerakan warga etnis minoritas supaya melaksanakan dengan baik semua haluan dan kebijakan Partai, undang-undang Negara, melestarikan dan mengembangkan tradisi, identitas kebudayaan etnis, menjaga keamanan dan ketertiban, memperkokoh persatuan besar bangsa, menggerakkan warga supaya berupaya bekerja dan berproduksi serta menggeliat dalam kehidupan.

Sehubungan dengan kesempatan ini, Deputi Menteri, Wakil Ketua Komisi Etnis, Nong Thi Ha dan pokja telah memberikan 100 bingkisan kepada para amam, pendeta, biksu-biksuni, dan para orang yang berprestise di Kabupaten Chau Thanh, My Tu, dan Ke Sach. 

Komentar

Yang lain