Deputi PM Nguyen Xuan Phuc membimbing penanggulangan kekeringan di provinsi Ninh Thuan

(VOVworld) – Deputi Perdana Menteri (PM) Vietnam, Nguyen Xuan Phuc, Senin pagi (22/2), telah memeriksa dan membimbing pekerjaan menanggulangi bencana kekeringan di provinsi Ninh Thuan. Di provinsi ini, Deputi PM Nguyen Xuan Phuc meminta supaya jangan membiarkan warga kekurangan beras dan air minum. Provinsi ini bisa memindahkan jenis pohon dan ternak yang sesuai dan bisa menghadapi kekeringan, jangan membiarkan terjadinya wabah penyakit dan kebakaran hutan.


Deputi PM Nguyen Xuan Phuc membimbing penanggulangan kekeringan di provinsi Ninh Thuan - ảnh 1
Deputi PM Nguyen Xuan Phuc periksa situasi penanggulangan kekeringan
(Foto: tuoitre.vn)


Selain itu, Deputi PM Nguyen Xuan Phuc juga mengunjungi proyek sistim hydrolistrik Tan My di kabupaten Ninh Son. Pimpinan satuan pembangunan proyek ini berjanji akan mempercepat laju pembangunan dan menyelesaikan paket tender sebelum 6/2016, mengabdi kebutuhan air di daerah kekeringan Chau Mo di kabupaten Ninh Son.
Berita Terkait

Komentar

Yang lain