Deputi PM Vietnam, Tran Luu Quang Hadiri dan Bacakan Pidato di Upacara Pembukaan Forum Ekonomi Internasional St. Petersburg yang ke-27

(VOVWORLD) - Forum Ekonomi Internasional St. Petersburg yang ke-27, pada Kamis (06 Juni), memasuki hari kerja kedua. Di upacara pembukaan pada pukul 13.00 Kamis (06 Juni), Deputi Perdana Menteri (PM) Vietnam, Tran Luu Quang membacakan pidato di upacara tersebut dengan dihadiri banyak pemimpin senior negara-negara, badan usaha, komunitas ilmu pengetahuan, wakil dari badan-badan usaha kecil dan menengah, serta 18.600 utusan yang berasal dari 139 negara dan teritori di seluruh dunia.
Deputi PM Vietnam, Tran Luu Quang Hadiri dan Bacakan Pidato di Upacara Pembukaan Forum Ekonomi Internasional St. Petersburg yang ke-27 - ảnh 1Panorama satu sesi diskusi di forum tersebut (Foto: VOV)

Juga pada hari yang sama, Deputi PM Vietnam, Tran Luu Quang melakukan pertemuan-pertemuan bilateral dengan Deputi PM Rusia, Chernyshenko, Gubenur St.Petersburg, Beglov, menerima Presiden Grup AFK Systema Evtushenkov dan Presiden Grup Novatek Mikhelson.

Sebelumnya, pada Rabu (05 Juni), Forum Ekonomi Internasional St.Petersburg yang ke-27 dibuka di Kota St.Petersburg, Federasi Rusia. Pada hari pembukaan yang juga merupakan Hari Lingkungan Sedunia, forum tersebut telah menyediakan banyak sesi diskusi dengan tema tentang lingkungan dan puluhan sesi diskusi tematik lainnya, serta diselenggarakan upacara penandatanganan banyak kesepakatan kerja sama ekonomi. 

Komentar

Yang lain