Deputi PM Vietnam, Vuong Dinh Hue melakukan kunjungan kerja di Republik Afrika Selatan

(VOVWORLD) - Untuk melanjutkan kunjungan kerja-nya di Afrika dari 3-5/11, Deputi Perdana Menteri (PM) Vietnam, Vuong Dinh Hue dan delegasi tingkat tinggi Pemerintah Vietnam telah mengadakaan pembicaraan dengan Wakil Presiden (Wapres) Republik Afrika Selatan, David Mabuza, melakukan temu kerja dengan Sekretaris Jenderal Partai Kongres Nasional Afrika (ANC), Elias Sekgobel Ace Magashule, menghadiri dan menyampaikan pidato pengarahan  pada Simposium Perdagangan dan Investasi Vietnam-Afrika.
Deputi PM Vietnam, Vuong Dinh Hue melakukan kunjungan kerja di Republik Afrika Selatan - ảnh 1 Deputi PM Vietnam, Vuong Dinh Hue (kiri) dan Wapres Afrika Selatan , David, Mabuza (Foto: VNA)

Pada pembicaraan dengan Wapres, David Mabuza, Deputi PM Vuong Dinh Hue meminta kepada kedua pihak supaya cepat menyelesaikan perundingan untuk menandatangani naskah-naskah  kerjasama guna menciptakan kerangka hukum bagi kegiatan kerjasama, khususnya di bidang mineral, pertanian, penerbangan dan sebagainya, menaruh perhatian dalam meningkatkan peranan dan efektivitas dari berbagai mekanisme kerjasama bilateral yang sedang ada seperti Forum Kemitraan Antar-Pemerintah, Komite Gabungan Perdagangan dan Dialog Pertahanan. Vietnam bersedia memainkan peranan sebagai jembatan penghubung bagi Afrika Selatan untuk memperluas kerjasama dengan negara-negara ASEAN.

Pada pihaknya, Wapres David Mabuza sepakat menciptakan syarat yang kondusif kepada para investor Vietnam untuk melakukan bisnis di Afrika Selatan guna menyeimbangkan neraca perdagangan, mendorong perluasan kerjasama ke bidang keamanan-pertahanan, perlindungan lingkungan dan konservasi satwa liar.

Berita Terkait

Komentar

Yang lain