Deputi PM Vu Duc Dam Lakukan Sidang Online dengan Provinsi Bac Ninh dan Bac Giang tentang Pencegahan dan Penanggulangan Wabah Covid-19

(VOVWORLD) - Deputi Perdana Menteri (PM) Vu Duc Dam, Kepala Komite Pengarahan Nasional urusan Pencegahan dan Penanggulangan Wabah Covid-19, pada Senin pagi (tanggal 24 Mei), telah melakukan sidang online dengan para pemimpin Provinsi Bac Giang dan Provinsi Bac Ninh tentang pencegahan dan penanggulangan wabah Covid-19 di provinsi. 
Deputi PM Vu Duc Dam Lakukan Sidang Online dengan Provinsi Bac Ninh dan Bac Giang tentang Pencegahan dan Penanggulangan Wabah Covid-19 - ảnh 1Deputi PM Vu Duc Dam melakukan sidang online dengan Provinsi Bac Ninh dan Bac Gian tentang Pencegahan dan Penanggulangan Wabah Covid-19 (Foto: VGP/ Dinh Nam)
Ini merupakan dua provinsi yang terkena dampak yang parah wabah Covid-19: provinsi Bac Ninh mencatat 500 kasus infeksi dan Provinsi Bac Giang mencatat hampir 1.000 kasus infeksi.

Ketika mengeluarkan kesimpulan pada sidang tersebut, Deputi PM Vu Duc Dam mengatakan bahwa perkembangan di 2 Provinsi Bac Ninh dan Bac Giang menunjukkan bahwa kita harus mencegah wabah sejak awal dan dari jauh. Oleh karenanya, Komite Pengarahan Nasional urusan Pencegahan dan Penanggulangan Wabah Covid-19 meminta Kementerian Industri dan Perdagangan Vietnam berkoordinasi dengan Kementerian Perencanaan dan Investasi Vietnam untuk memberlakukan dokumen pengarahan untuk meminta semua pekerja di zona-zona industri terkonsentrasi dan para pekerja dalam pabrik-pabrik supaya harus memberikan laporan kesehatan. Ia meminta bahwa kalau semua dokumen pengarahan Kementerian Kesehatan, semua kementerian dan instansi belum sesuai dengan kenyataan, maka dua provinsi perlu luwes, kreatif, dan bertanggung jawab dalam pelaksanaan dan menarik pengalaman bagi zona-zona industri dan provinsi lainnya.

Komentar

Yang lain