Dewan Keamanan PBB menunda pemungutan suara tentang memperkuat sanksi terhadap RDR Korea

(VOVworld) – Para diplomat, Selasa (1/3), menyatakan bahwa Dewan Keamanan Perserikatan Bangsa-Bangsa (DK PBB) telah menunda pemungutan suara tentang menerapkan serangkaian langkah sanksi baru terhadap Republik Demokrasi Rakyat (RDR) Korea setelah ada permintaan Rusia.


Dewan Keamanan PBB menunda pemungutan suara tentang memperkuat sanksi terhadap RDR Korea - ảnh 1
Pyong Yang melakukan uji coba nuklir ke-4 pada 6/1
 dan meluncurkan rudal bersatelit pada 7/2
(Foto ilustrasi : baomoi.com)

Menurut rencana, pemungutan ini akan berlangsung pada 1/3, akan tetapi delegasi Amerika Serikat (AS) di PBB menyatakan bahwa Rusia meminta ada 24 jam untuk meneliti isi-isi dalam rancangan resolusi tentang memperkuat sanksi terhadap RDR Korea, maka pemungutan suara ini ditunda sampai Rabu (2/3).

Amerika Serikat menyampaikan Rancangan resolusi  ke Dewan Keamanan PBB pada 25/2 lalu untuk mengusulkan memperkuat sanksi terhadap RDR Korea karena Pyong Yang melakukan percobaan nuklir ke-4 pada 6/1 dan meluncurkan rudal pembawa satelit pada 7/2. Rancangan resolusi ini mengusulkan langkah-langkah yang belum pernah diterapkan dulu, seperti melakukan inspeksi terhadap semua kapal yang datang dan berangkat dari RDR Korea, mengenakan pembatasan perdagangan baru dan mencegah semua kapal RDR Korea yang diduga mengangkut barang larangan.

Komentar

Yang lain