Dewan Pemilihan Nasional: Subkomisi Personalia Mengadakan Persidangan Pertama

(VOVWORLD) - Ketua Majelis Nasional (MN) Viet Nam, Rabu pagi (6 Januari), di Gedung MN menghadiri persidangan pertama Subkomisi Personalia, Dewan Pemilihan Nasional.
Dewan Pemilihan Nasional: Subkomisi Personalia Mengadakan Persidangan Pertama - ảnh 1Ketua MN Nguyen Thi Kim Ngan dan Wakil Ketua MN Tong Thi Phong memimpin persidangan pertama Subkomisi Personalia, Dewan Pemilihan Nasional  (Foro: VNA)

Subkomisi Personalia mendapat tugas membantu Dewan Pemilihan Nasional tentang pekerjaan personalia, dokumen, para calon, daftar resmi calon untuk anggota MN, membuat daftar unit pemilihan, mengatur para calon anggota MN di pusat ke daerah, mengklarifikasi dan mengumumkan hasil pemilihan anggota MN. Pelaksanaan semua tugas yang lain akan dilimpahkan oleh Ketua Dewan Pemilihan Nasional.

Pada persidangan ini, para anggota Subkomisi Personalia telah mendengarkan dua pemaparan tentang rencana, jumlah, struktur dan unsur anggota MN angkatan XV, pemaparan tentang pemberlakuan Resolusi Arahan tentang model dokumen pencalonan, suara pemilihan dan sebagainya.

Semua isi persidangan ini akan disampaikan kepada Komite Tetap MN pada persidangan yang akan datang. Setelah memperoleh pendapat dari Komite Tetap MN, Subkomisi personalia akan melaksanakan pembuatan dokumen, menominasikan calon, tanggung-jawab dan pekerjaan konkret untuk daerah-daerah.

Komentar

Yang lain