Dialog tentang Kesetaraan Gender dalam Transformasi Digital di vietnam

(VOVWORLD) - Perwakilan Perserikatan Bangsa-Bangsa di Vietnam berkoordinasi dengan Kementerian Tenaga Kerja, Prajurit Disabilitas, dan Sosial Vietnam, dan Komite Nasional demi Kemajuan Perempuan Vietnam, pada Jumat pagi (3 Maret), di Kota Hanoi, mengadakan dialog kebijakan dengan tema: “Kesetaraan Gender dalam Transformasi Digital di Vietnam: Peluang dan Tantangan”.
Dialog tentang Kesetaraan Gender dalam Transformasi Digital di vietnam - ảnh 1Deputi Menteri Tenaga Kerja, Prajurit Disabilitas, dan Sosial Vietnam, Nguyen Thi Ha berbicara di depan dialog tersebut (Foto: VNA)

Pada dialog ini, para peserta menilai bahwa beberapa tahun belakangan ini, perempuan secara bertahap mendapatkan keuntungan tertentu di bidang teknologi dengan peluang lapangan kerja yang terbuka lebar. Menurut Organisasi Buruh Internasional (ILO), tenaga kerja perempuan menduduki sekitar 37% tenaga kerja di bidang teknologi di Vietnam, lebih tinggi daripada dunia (25%).

Berbicara di depan dialog ini, Deputi Menteri Tenaga Kerja, Prajurit Disabilitas, dan Sosial Vietnam, Nguyen Thi Ha, menekankan memahami dengan jelas masalah-masalah tentang kesetaraan gender yang muncul dalam konteks transformasi digital akan membantu badan-badan fungsional menyempurnakan kerangka kebijakan dan perundang-undangan, menciptakan syarat yang kondusif bagi perempuan dan anak-anak perempuan untuk berpeluang ikut serta lebih banyak pada bidang ini.

Pada dialog tersebut, para peserta membahas kenyataan transformasi digital sekarang ini di Vietnam dan peranan perempuan dalam era digital di bidang-bidang yang berbeda, serta mengusulkan solusi-solusi untuk mempersempit kesenjangan gender. Perlindungan keselamatan perempuan dan anak-anak dalam menghadapi bentuk-bentuk kekerasan di dunia maya juga diungkapkan.

Komentar

Yang lain