Dialog tentang strategi pertahanan pertama Vietnam-Federasi Rusia

         (VOVworld) – Dialog tingkat Deputi Menteri Pertahanan pertama antara Vietnam dan Federasi Rusia telah berlangsung pada Kamis (12 Desember), di Moskwa, Ibukota Federasi Rusia. Delegasi Vietnam  ikepalai Letnan Jenderal Nguyen Chi Vinh, Deputi Menteri Pertahanan Vietnam dan delegasi Kementerian Pertahanan Federasi Rusia dikepalai Deputi Menterinya, Anatoly Antonov.

         Dalam kerangka dialog tersebut, dua fihak sepakat menilai situasi keamanan di kawasan Asia-Pasifik dan masalah-masalah yang bersangkutan dengan kepentingan dan hubungan dua negara. Dua fihak menganggap bahwa untuk mempertahankan perdamaian dan stabilitas di kawasan, maka perlu memperkuat mekanisme-mekanisme kerjasama bilateral di kawasan, terutama mekanisme-mekanisme dialog, membina kepercayaan strategis dan mendorong kuat aktivitas-aktivitas diplomasi preventif serta langkah-langkah mencegah dan mengelola bentrokan di kawasan.

Dialog tentang strategi pertahanan pertama Vietnam-Federasi Rusia  - ảnh 1
Deputi Menteri Pertahanan Vietnam, Letnan Jenderal Nguyen Chi Vinh (tengah)
(Foto: dantri.com.vn)

       Tentang kerjasama bilateral di bidang pertahanan, kedua Deputi Menteri Pertahanan Vietnam dan Federasi Rusia menyetujui perlu mendorong kuat kerjasama di banyak segi seperti pertukaran delegasi berbagai tingkat, memperkuat kerjasama Angkatan Laut, pendidikan serta kerjasama penelitian strategis, kerjasama sains teknologi dan teknik militer antara dua negara pada tahun depan. Dua fihak sepakat melakukan dialog tentang strategi pertahanan ke-2 di kota Hanoi, Vietnam pada tahun 2014./.

Komentar

Yang lain