DK PBB Lakukan Sidang tentang Situasi Timur Tengah

(VOVWORLD) - Dewan Keamanan Perserikatan Bangsa-Bangsa (DK PBB), pada 30 Agustus melakukan sidang periodik tentang situasi Timur Tengah, termasuk masalah Palestina.
DK PBB Lakukan Sidang tentang Situasi Timur Tengah - ảnh 1Wakil Kepala Perwakilan Vietnam untuk PBB, Nguyen Phuong Tra (Foto: VOV di AS)
Berbicara pada sidang tersebut, Wakil Kepala Perwakilan Vietnam untuk PBB, Nguyen Phuong Tra menekankan: Vietnam mengimbau semua pihak terkait agar menahan diri secara maksimal, mengeluarkan langkah-langkah untuk melindungi warga sipil, terutama perempuan dan anak-anak, memfokuskan dialog dan perundingan; menyatakan kekhawatirannya terhadap perihal Israel terus berencana memperluas berbagai zona pemukiman di Tepi Barat, menegaskan kegiatan tersebut bertentangan dengan hukum internasional dan resolusi PBB. Vietnam menegaskan kembali dukungan kuatnya terhadap perjuangan yang adil dari rakyat Palestina, mendukung solusi dua negara termasuk pembentukan Negara Palestina yang merdeka dan berdaulat di samping Negara Israel dengan garis perbatasan yang aman dan diakui secara internasional berdasarkan berbagai garis perbatasan sebelum 1967. Vietnam menyambut baik semua inisiatif yang membawa semua pihak terkait menuju ke tujuan tersebut.

Vietnam mengimbau semua pihak untuk menjamin kegiatan kemanusiaan di Jalur Gaza agar berlangsung kondusif, sekaligus membolehkan transportasi barang secara reguler melalui koridor antara Gaza dengan luar untuk melayani rekonstruksi dan pengembangan ekonomi.

Komentar

Yang lain