DK PBB membahas situasi Irak

(VOVWORLD) - Dewan Keamanan Perserikatan Bangsa-Bangsa (DK PBB) pada Selasa (12 Mei) telah melakukan sidang online terbuka tentang situasi Irak
DK PBB membahas situasi Irak - ảnh 1 Para peserta menghadiri sidang online terbuka tentang situasi Irak (Foto: VNA)

Ketika berbicara di depan sidang tersebut, Kepala Perutusan Vietnam di PBB, Duta Besar (Dubes) Dang Dinh Quy berbagi perhatian-perhatian bersama dari negara-negara anggota DK PBB serta kesulitan-kesulitan yang dihadapi oleh Irak, di antaranya ada bahaya kemerosotan ekonomi di tingkat negatif 4,7% seperti diperkirakan oleh Dana Moneter Internasional baru-baru ini. Dubes Dang Dinh Quy menyatakan akan mendukung Pemerintah Irak baru menggelarkan banyak langkah untuk memecahkan masalah-masalah yang ditetapkan, memenuhi hasrat warga negara. Dia juga berseru kepada negara-negara di dalam dan luar kawasan, organisasi-organisasi internasional supaya terus membantu Irak, bersamaan itu menegaskan akan mendukung peranan Perutusan PBB urusan Bantuan kepada Irak dan Wakil Khusus Sekretaris Jenderal PBB.

Komentar

Yang lain