DPR AS Menolak RUU mengenai Bantuan Keuangan Senilai 17,6 Miliar USD kepada Israel

(VOVWORLD) - Dewan Perwakilan Rakyat Amerika Serikat (DPR AS), pada Selasa (6 Februari) waktu lokal, menolak Rancangan Undang-Undang (RUU) yang diajukan Partai Republik untuk memberikan bantuan keuangan senilai 17,6 miliar USD kepada Israel, sementara itu pihak Partai Demokrat menginginkan satu langkah yang lebih luas, meliputi pemberian bantuan kepada Ukraina, bantuan kemanusiaan internasional, dan biaya baru untuk keamanan perbatasan.
DPR AS Menolak RUU mengenai Bantuan Keuangan Senilai 17,6 Miliar USD kepada Israel - ảnh 1Panorama satu sidang DPR AS di WashingtonD.C (Foto: AFP/VNA)

Dengan 180 suara pro dan 250 suara kontra, RUU tersebut ditolak karena tidak mendapat cukup dukungan dari dua per tiga jumlah legislator sesuai dengan ketentuan terhadap pemungutan suara cepat. RUU diajukan Partai Republik tetapi ada 14 legislator Partainya menentang RUU ini.

Para anggota Kongres AS telah melakukan perundingan selama berbulan-bulan ini untuk mencari cara memberikan bantuan keamanan ke luar negeri, khususnya Ukraina. Presiden Biden telah dua kali meminta Kongres AS supaya mengesahkan RUU pengeluaran darurat untuk menambahkan bantuan keuangan kepada Ukraina dan Israel, yang kali terkini pada bulan Oktober tahun lalu. Akan tetapi para legislator Partai Republik menuntut agar semua bantuan keamanan harus dikaitkan dengan perubahan kebijakan migrasi dan keamanan di perbatasan dengan Meksiko.

Komentar

Yang lain