Dua bagian negeri Korea saling berbaku tembak di wilayah laut yang dipersengketakan.

(VOVworld) - Kantor berita “Yonhap” dari Republik Korea, pada Selasa (7 Oktober) memberitakan:  pasukan angkatan laut Republik Demokrasi Rakyat (RDR) Korea dan Republik Korea telah saling melepaskan tembakan di kawasan perbatasan yang dipersengketakan di Laut Kuning.


Dua bagian negeri Korea saling berbaku tembak di wilayah laut  yang dipersengketakan. - ảnh 1
Kapal tempur Republik Korea di wilayah Laut Kuning
(Foto: Daily Mail)

Juru bicara Kementerian Pertahanan Republik Korea memberitahukan: satu kapal patroli RDR Korea telah melanggar garis perbatasan di bagian utara (NLL), membuat pasukan angkatan laut Republik Korea harus melepaskan tembakan peringatan di udara. Kapal angkatan laut RDR Korea telah melepaskan tembakan balasan dan menarik  mundur setelah 10 menit. Kasus ini terjadi  pada pukul 9.50 Selasa pagi waktu lokal di dekat pulau Yeonpyeong, Republik Korea utara. Menurut Kementerian tersebut, tidak ada korban bagi pihak Republik Korea./. 

Komentar

Yang lain