Dubes Italia untuk Vietnam Menilai Vietnam Sebagai Jembatan untuk Mendekati ASEAN

(VOVWORLD) - Pada tanggal 21 Desember, kantor berita ANSA mengutip kata-kata Duta Besar (Dubes) Italia untuk Vietnam Antonio Alessandro yang mengatakan bahwa Vietnam adalah negara yang memberikan banyak peluang bagi Italia dan merupakan jembatan untuk mendekati pasar Asia Tenggara.
Dubes Italia untuk Vietnam Menilai Vietnam Sebagai Jembatan untuk Mendekati ASEAN - ảnh 1  Dubes Italia untuk Vietnam Antonio Alessandro. Foto: chinhphu.vn

Duta Besar Antonio mengatakan bahwa Vietnam, dengan tingkat pertumbuhan ekonomi rata-rata 6-7% selama 30 tahun terakhir, merupakan destinasi ekspor Italia. Vietnam juga sedang dalam proses pemulihan sepenuhnya dan merupakan basis produksi untuk investasi Italia, dan dapat bertindak sebagai jembatan mendekati anggota Asosiasi negara-negara Asia Tenggara lainnya (ASEAN). Dubes Antonio menegaskan bahwa pola pembangunan ekonomi dan sosial Vietnam memberikan stabilitas yang baik untuk badan usaha dan hal ini juga diapresiasi oleh badan usaha Italia. Dubes juga mengatakan bahwa Italia terus mendorong kampanye media menegakkan branding nasional yang diluncurkan oleh Kementerian Luar Negeri Italia, di mana Vietnam adalah salah satu negara prioritas, dengan isi media yang diterjemahkan ke dalam bahasa Vietnam.

Komentar

Yang lain