Ekonomi Vietnam bisa Capai Pertumbuhan sebesar 5%

(VOVWORLD) - Ketika menjawab wawancara Radio Suara Vietnam, Pham The Anh, Ekonom Kepala dari Institut Penelitian Ekonomi dan Kebijakan (VEPR), menganggap bahwa ekonomi Vietnam bisa mencapai pertumbuhan sekitar 5 persen apabila Vietnam bisa mengendalikan wabah Covid-19 dalam negeri dan berangsur-angsur menyambut kedatangan wisatawan asing serta aktivitas-aktivitas perdagangan dan investasi kembali secara normal mulai triwulan III 2021. 

Ekonom Pham The Anh menekankan: “Menurut hemat saya, skenario pertumbuhan Vietnam pada 2021 bisa lebih positif apabila kepercayaan badan usaha tentang prospek yang lebih baik dalam mengendalikan wabah di dunia, dan apabila Vietnam menjaga stabilitas lingkungan ekonomi makro, menjaga suku bunga rendah, dan menjaga stabilitas kurs moneter dan inflasi. Ketika badan usaha melihat stabilitas kembali ekspor Vietnam serta pemulihan ekonomi, mereka akan mulai kembali melakukan investasi. Hal ini membantu pertumbuhan Vietnam bisa mencapai angka yang lebih tinggi”.

Komentar

Yang lain