Ekspor-Impor Dua Bulan Awal 2021 Meningkat Drastis

(VOVWORLD) - Menurut pengumuman Direktorat Jenderal Stastistik pada Minggu (28/2), nilai ekspor-impor komoditas Vietnam pada dua bulan awal tahun ini meningkat drastic dengan total nilai diperkirakan mencapai 95,81 miliar USD, atau naik 24,5 persen dibandingkan masa yang sama tahun lalu. Sementara itu, ekspor mencapai 48,55 miliar USD, atau naik 23,2 persen; impor mencapai 47,26 miliar USD , atau naik 25,9 persen. Neraca perdagangan diperkirakan mengalami surplus perdagangan sebesar 1,29 miliar USD.
Ekspor-Impor Dua Bulan Awal 2021 Meningkat Drastis - ảnh 1Ilustrasi (Foto: Danh Lam / VNA)

Tentang ekspor, ada 9 jenis barang dengan nilai ekspor lebih dari 1 miliar USD atau menduduki 73,8 persen dari total nilai ekspor. Amerika Serikat merupakan pasar ekspor terbesar dengan nilai 14,2 miliar USD, atau naik 38,2 persen dibandingkan masa yang sama tahun lalu. Disusul oleh Tiongkok, Uni Eropa dan ASEAN.

Tentang impor, ada 11 jenis barang dengan nilai impor lebih dari 1 miliar USD atau menduduki 67,6 persen dari total nilai impor. Tiongkok adalah pasar impor terbesar bagi Vietnam dengan perkiraan sebesar 17,3 miliar USD, naik 85,7 persen dibandingkan masa yang sama tahun lalu. Menyusul kemudian Republik Korea, ASEAN dan Jepang./.

Komentar

Yang lain