EU Imbau Bantu Konsumen Dalam Krisis Energi

(VOVWORLD) - Komisi Eropa pada 6 Oktober mendesak negara-negara anggota Uni Eropa agar mengucurkan dana bantuan kepada para konsumen yang terkena dampak peningkatan harga gas dan listrik di Eropa. Komisaris Eropa urusan energi, Kadri Simson, menyatakan Uni Eropa perlu “memberikan bantuan” kepada warga negara dan badan usaha kecil di Eropa yang pernah terdampak paling parah.

Berbicara di depan Parlemen Eropa pada hari yang sama, ia menyatakan “pemberian bantuan langsung” kepada masyarakat yang sedang menghadapi bahaya akibat kekurangan pasokan energi, pemangkasan bermacam tarif energi dan penyesuaian bermacam tarif bersama merupakan langkah-langkah yang perlu dilaksanakan sesuai dengan ketentuan Uni Eropa”.

Menurut pernyataannya, kebijakan-kebijakan prioritas segera ini bisa mengurangi dampak-dampak sosial dan melindungi semua objek yang rentan dan dengan cara tersebut menjamin agar kekurangan energi tidak membuat situasi menjadi lebih buruk.

Komentar

Yang lain