Festival Hoang Phap Nasional tahun 2015

(VOVworld) - Festival Hoang Phap (artinya menyebarkan ajaran agama Buddha) akan berlangsung pada 11 Desember 2015 di propinsi Quang Ninh. Informasi tersebut disampaikan oleh Mahasthavira Thich Thanh Quyet, Wakil Ketua Pengurus Sangha Buddha Vietnam, Kepala Badan Pimpinan Sangha Buddha propinsi Quang Ninh dalam jumpa pers Jumat pagi (16 Oktober).


Festival Hoang Phap Nasional tahun 2015 - ảnh 1
Badan pimpinan Agama Buddha propinsi Quang Ning
 mengadakan sidang persiapan festival ini
(Foto : chuabang.com)


Festival Hoang Phap Nasional  dengan tema “ Agama Buddha Truc Lam- berhimpun dan bersebar” merupakan kesempatan bagi Sangha Buddha Vietnam memuji agama Buddha dan mengkonektivitas tradisi penyebaran agama Buddha dari Para Nenek Moyang aliran Truc Lam Yen Tu dengan zaman baru.

Semua aktivitas dalam festival ini akan turut membangun dan menyosialisasikan citra zona peninggalan pemandangan alam Yen Tu, kota Uong Bi yang berkonektivitas dengan zona peninggalan dinasti Tran di Dong Trieu dan zona pelinggalan kemenangan Bach Dang, kecamatan Quang Yen.

Program ini terdiri dari serentetan peristiwa yang berlangsung dari tanggal 10 sampai 11 Desember seperti : Lokakarya ilmu pengetahuan “Agama Buddha Truc Lam- berhimpun dan bersebar”, Megah upacara doa melepas arwah kepada para pahlawan gugur dalam perang Bach Dang di kuil Tran Hung Dao dan lain-lain. 

Komentar

Yang lain