Forum dialog multi budaya global di Azerbaijan

(VOVworld) - Dengan pemoman “ Hidup bersama dalam dunia multi budaya”, forum dialog ke –dua  multi budaya global  dibuka pada Kamis (30 Mei) di ibu kota Baku (Azerbaijan).

Forum dialog multi budaya global di Azerbaijan - ảnh 1
Menara yang berbentuk api - satu menifestasi baru di ibu  kota Baku -Azerbaijan
(Foto:batdongsan.comvn)

  Direncanakan, dalam kerangka forum ini, para utusan akan berfokus membahas cara mengorganisasi dan mengembangkan dialog multi budaya, masalah- masalah pertukaran kebudayaan, sikap menenggang terhadak keanekaragaman kebudayaan, peranan pariwisata dalam menjamin pengertian satu sama lain antar bangsa di dunia. Forum ini diadakan dua tahun sekali, yang pertama diselenggarakan di ibu kota Baku pada April 2011. Penyelenggaraan forum ini dianggap sebagai langkah awal untuk terbentuknya pengarahan - pengarahan manusiawi dalam sistem hubungan internasional global./.

Komentar

Yang lain