(VOVworld) – Pada Kamis (14 Mei), di kota Ha Long, sidang pleno Forum ke-13 Perbatu-baraan ASEAN (AFOC -13) resmi dibuka. Ini adalah aktivitas tahunan dalam kerangka mekanisme kerjasama antar-negara ASEAN tentang energi dengan partisipasi yang lengkap dari wakil semua negara anggota ASEAN dan diadakan secara bergilir saban tahun.
Forum AFOC -13
(Foto : baomoi.com)
Pada sidang pleno ini, para peserta bertukar informasi tentang industri perbatu-baraan dari negara-negara anggota ASEAN, kemungkinan pemasokan batu bara dan kebutuhan batu bara di kawasan, teknologi batu bara yang bersih dan masalah yang bersangkutan dengan lingkungan hidup, gagasan meningkatkan kualitas batu bara, kerjasama antara AFOC dan para mitra di luar kawasan, bersamaan itu mengeluarkan pengarahan kerjasama internal di bidang pertanian batu-bara.
Hasil dan isi perbahasan di depan forum ini akan dilaporkan kepada Kepala Kelompok pejabat senior tentang energi Vietnam dan diesahkan di Konferensi Menteri Energi ASEAN. Ini adalah tugas titik berat dari bagian spesialis tentang energi ASEAN dalam melaksanakan Rencana Aksi ASEAN tentang kerjasama energi tahap 2016-2020./.