Front Tanah Air Vietnam sedang memperbarui secara kuat isi dan cara aktivitasnya

(VOVworld) – Laporan Politik dari Pengurus Besar Front Tanah Air Vietnam angkatan ke-7 yang disampaikan kepada Kongres Nasional ke-8 Front Tanah Air Vietnam terdiri dari 5 program aksi. Diantaranya, menggerakkan dan menghimpun semua lapisan rakyat, memperkokoh dan mengembangkan kekuatan persatuan besar seluruh bangsa merupakan program aksi yang pertama. Kongkritnya, Front Tanah Air Vietnam akan berfokus memperkuat sosialisasi tentang haluan dan garis politik Partai Komunis, kebijakan dan hukum Negara, tentang hasil pengawasan dan penyanggahan sosial, tentang penerimaan sumbangan pendapat dan gagasan yang diberikan rakyat, menciptakan kesepakatan dalam hal kesedaran dan aktivitas dalam melaksanakan target-target perkembangan sosial-ekonomi.

Front Tanah Air Vietnam sedang memperbarui secara kuat isi dan cara aktivitasnya - ảnh 1
Para peserta Kongres Nasional ini
(Foto: vov.vn)

Tran Hoang Ngan, Wakil rombongan dari kota Ho Chi Minh, berpendapat: “Sepanjang penggalan jalan dalam pembangunan dan pembelaan Tanah Air, Front Tanah Air Vietnam telah memberikan banyak sumbangan dan telah mencapai prestasi-prestasi tertentu, khususnya dalam membangun persatuan besar seluruh bangsa. Untuk melaksanakan target rakyat sejahtera, negara kuat pada syarat sekarang, maka peranan Front Tanah Air Vietnam harus ditingkatkan lebih banyak lagi. Kita bisa melihat bahwa kongres nasional kali ini sudah mengkongkritkan ketentuan-ketentuan dalam Undang-Undang Dasar-tahun 2013 dalam Anggaran Dasar Front Tanah Air Vietnam. Salah satu diantara hal-hal yang paling penting sekarang ialah Front Tanah Air Vietnam harus berhasil mencerminkan fikiran rakyat kepada Partai dan Pemerintah untuk bisa mengeluarkan kebijakan-kebijakan yang sesuai dan bisa menghimpun kekuatan untuk berpadu tenaga membangun Tanah Air”.

Dalam masa bakti mendatang, Front Tanah Air Vietnam juga akan memperluas dan meningkatkan hasil-guna aktivitas diplomasi rakyat, memperkuat solidaritas, persahabatan dan kerjasama internasional, turut mempertahankan secara mantap lingkungan damai dan stabil. Ketika mengungkapkan tugas ini, Nguyen Tai Phuong, diaspora Vietnam di Amerika Serikat memberitahukan bahwa ini merupakan arah sesuai dengan kecenderungan sekarang  dan pada latar belakang itu, peranan diaspora Vietnam  sangat penting.

Banyak utusan juga menyetujui perihal Front Tanah Air Vietnam  mengembangkan demokrasi,  mewakili dan  membela hak dan kepentingan yang sah dan pada tempatnya dari rakyat, melakukan pengawasan dan penyanggahan sosial, ikut membangun Partai dan pemerintahan yang mantap, terus mengembangkan semangat kreatif rakyat, menggelarkan gerakan-gerakan dan gerakan kompetisi patriotik dalam waktu mendatang./. 



Berita Terkait

Komentar

Yang lain