(VOVWORLD) - Hari ini, tgl 13 Juni, untuk menyambut Hari donor darah sedunia 14/6, banyak kegiatan memuliakan para donor darah sukarela telah diadakan di banyak provinsi dan kota.
Panitia memberikan piagam pujian kepada para donor darah sukarela yang tipikal (Foto: Nguyen Cuc/VNA) |
Pada Jumat pagi (13 Juni), Badan Pengarah urusan penggerakan donor darah sukarela Kota Hanoi menyelenggarakan Program memuliakan para donor darah sukarela yang tipikal tahun 2025, menyatakan ucapan terima kasih kepada 113 kolektif dan indivudi yang memberikan banyak kontribusi pada gerakan donor darah sukarela.
Di Provinsi Quang Ninh, Badan Pengarah urusan penggerakan donor darah sukarela menyelenggarakan Program Perjalanan merah dengan tema: “Tetesan darah merah bumi Tambang – Menghubungkan arus darah Viet” yang terkait dengan upacara memuliakan para donor darah sukarela tipikal di Provinsi Quang Ninh tahun 2025. Sehubungan dengan kesempatan ini, sekitar 1.000 orang yang adalah pejabat, pegawai negeri, personil angkatan bersenjata, angota liga pemuda, dan para pekerja Provinsi Quang Ninh telah ikut memberikan donor darah sukarena. Bapak Vu Hong Hai, Ketua Lembaga Palang Merah Provinsi Quang Ninh, Wakil Ketua Badan Pengarah urusan penggerakan donor darah sukarela Provinsi Quang Ninh berbagi:
“Provinsi Quang Ninh telah mendampingi program Perjalanan merah selama 10 tahun. Program ini telah melampaui program memberikan donor darah yang biasa menjadi gerakan massa rakyat dengan dispilin sendiri, volume darah dan kualitas darah selalu tinggi. Usaha memuliakan dan memberikan pujian kepada orang-orang tipikal dalam memberikan donor darah merupakan isi yang teramat penting dan bersifat manusiawi”.
Pada hari yang sama, Badan Pengarah urusan penggerakan donor darah sukarela Provinsi Dak Lak menyelenggarakan Konferensi memuliakan 53 individu tipikal yang memberikan donor darah, di antaranya ada orang-orang yang 43 kali memberikan donor darah sukarela dan trombosit, banyak orang sudah 20 kali ikut memberikan donor darah, di antaranya ada kelompok darah jarang RH- dan sebagainya