IAEA Mengadakan Konferensi Internasional Pertamanya Tentang Undang-undang Nuklir

(VOVWORLD) - Badan Energi Atom Internasional (IAEA) pada tanggal 25 April membuka konferensi internasional pertama tentang undang-undang nuklir di Wina (Austria).

Para pengacara, perwakilan negara, organisasi internasional, perusahaan yang beraktivitas di bidang energi nuklir... dari 127 negara menghadiri "Konferensi Internasional tentang Undang-undang Energi Nuklir: Perdebatan "global”, membahas isu-isu yang muncul dan kecenderungan tentang undang-undang nuklir dan kerangka hukum yang sesuai. Berbicara pada pembukaan konferensi, Direktur Jenderal IAEA Rafael Grossi mengatakan bahwa undang-undang nuklir tidak hanya tentang perilaku dan kepatuhan terhadap prinsip-prinsip penting dari undang-undang, tetapi juga dipengaruhi oleh perkembangan sains teknologi. Energi nuklir dapat membantu orang mendapatkan manfaat, tetapi juga dapat menimbulkan tantangan yang perlu dipecahkan. Konferensi IAEA berlangsung hingga 29 April dengan forum, pameran, dan pertemuan lobi.

Komentar

Yang lain