Indonesia Targetkan Pembangunan 6.000 Desa Wisata

(VOVWORLD) - Untuk mendorong perekonomian nasional, Indonesia menargetkan pembangunan 6.000 desa wisata pada tahun ini.

Ketika berbicara di depan para wartawan di Kota Bogor, Provinsi Jawa Barat, pada Minggu (18 Februari), Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Indonesia, Sandiaga Salahuddin Uno, menganalisis bahwa 6.000 desa wisata bisa menyumbang 4,5% PDB negara ini. Selain itu, desa-desa wisata setelah diselesaikan dan dioperasikan juga akan menciptakan 4,4 juta lapangan kerja di bidang ekonomi kreaitf.

Sekarang ini, di Indonesia terdapat dua desa wisata yang dinilai terbaik di tingkat global yaitu Desa Nglanggeran di Kota Yogyakarta dan Desa Panglipuran di Pulau Bali.

Komentar

Yang lain