Inggris mendukung rencana pembentukan markas komado militer EU

(VOVWORLD) - Kementerian Pertahanan Inggris, pada Rabu (17 Mei), menegaskan bahwa negara ini mendukung pembentukan satu markas komando militer Uni Eropa yang bernama “Kemampuan pembuatan rencana dan penggelaran militer” (MPCC) dan percaya bahwa rencana ini akan dilaksanakan. 

Pernyataan tersebut telah dikeluarkan setelah ada sumber informasi yang menyatakan bahwa Inggris akan menolak satu proyek seperti itu.

Inggris  mendukung rencana pembentukan markas komado militer EU - ảnh 1 Para serdadu dari tentara Inggris (Foto: AFP/ Kantor Berita Vietnam)

Sebelumnya, menurut permufakatan yang telah dicapai pada Maret tahun ini, Uni Eropa telah sepakat membentuk satu markas komando militer-nya yang bernama MPCC dengan tugas mengawasi missi-missi militer Uni Eropa yang tidak langsung di luar negeri. Inggris terus-menurus memprotes unifikasi militer Uni Eropa dan menganggap ini sebagai risiko terhadap NATO, sementara itu, Waklil senior urusan kebijakan keamanan dan hubungan luar negeri Uni Eropa, Federica Mogherini dan negara-negara anggota Uni Eropa yang dikepalai oleh Perancis dan Jerman menyatakan bahwa Uni Eropa harus melakukan lebih banyak lagi tentang masalah pertahanan.

Komentar

Yang lain