Insiden pesawat terbang Boeing 737 MAX: Boeing berupaya menjamin keselamatan mutlak

(VOVWORLD) - Perusahaan Boeing, pada Senin (18/3), memberitahukan bahwa perusahaan ini sedang melakukan langkah-langkah untuk “menjamin secara mutlak” keselamatan dari tipe pesawat 737 MAX setelah terjadinya berbagai kecelakaan pesawat terbang yang mengerikan sehingga menewaskan lebih dari 300 orang pada bulan Juni lalu. 

Dalam sepucuk surat, Direktur Eksekutif Boeing, Dennis Muilenburg menunjukkan: Boeing mengerti bahwa “semua jiwa bergantung pada pekerjaan-pekerjaan yang kami lakukan” dan merasa sangat menyesal tentang tantangan-tantangan yang dihadap para pelanggan perusahaan ini serta aktivitas transportasi udara yang ditimbulkan oleh pelarangan aktivitas terhadap pesawat terbang 737 MAX.

Menurut dia, satu perangkat lunak yang update yang dimasukkan pada model 737 MAX oleh perusahaan Boeing setelah kecelakan pesawat terbang terhadap Lion Air pada bulan Oktober, 2018 lalu akan cepat diumumkan. Perusahaan Boeing juga sedang bekerjasama sepenuhnya dengan Badan Penerbangan Federal Amerika Serikat (FAA), Kementerian Lalu Lintas dan Badan Keamanan Lalu Lintas Nasional AS tentang masalah-masalah yang bersangkutan dengan dua kecelakaan yang dialami Lion Air (Indonesia) dan Ethiopian Airlines.

Komentar

Yang lain