Inspektorat Pemerintah Vietnam mendorong kerjasama dengan Badan Pengawasan Administrasi Mesir

(VOVworld) – Untuk melaksanakan permufakatan kerjasama antara Inspektorat Pemerintah Vietnam dan Badan Pengawasan Administrasi Mesir (ACA), delegasi Inspektorat Vietnam yang dikepalai oleh Wakil Inspektor Jenderal Pemerintah Vietnam, Dang Cong Huan telah melakukan kunjungan dari 2-10/4 dan bertukar pengalaman tentang penyelenggaraan pekerjaan inspekstorat, pengawasan dan pemberantasan korupsi dengan Badan Pengawasan Administrasi Mesir.


Inspektorat Pemerintah Vietnam mendorong kerjasama dengan Badan Pengawasan Administrasi Mesir - ảnh 1
Inspektorat Pemerintah Vietnam melakukan pembicaraan
dengan Badan Pengawasan Administrasi Mesi
(Foto: vovworld.vn)

Pada Senin (4/4), Wakil Inspektor Jenderal Pemerintah Vietnam, Dang Cong Huan melakukan kunjungan kehormatan kepada Ketua Badan Pengawasan Administrasi Mesir, Mohamed Erfan dan melakukan pembicaraan dengan Wakil Ketuanya, Hesham Othomam. Pada kesempatan ini, Wakil Inspektor Jenderal Pemerintah Vietnam, Dang Cong Huan menginginkan agar dua badan terus berbahas dan berbagi pengalaman tentang pekerjaan memberantas korupsi, diantaranya memperhatikan pekerjaan pendidikan, pemupukan dan berbagi pengalaman kepada petugas Inspeksi Vietnam maupun Badan Pengawasan Administrasi Mesir. Dua pihak telah bersama-sama membahas pengarahan-pengarahan pekerjaan untuk waktu mendatang, diantaranya sepakat akan mengirim para pakar yang pandai di beberapa bidang yang mengikuti delegasi untuk berceramah, berbahas atau berbagi pengalaman.

Pada hari-hari mendatang, delegasi Inspektorat Pemerintah Vietnam akan terus melakukan kunjungan kerja di Pusat Pendidikan dari Badan Pengawasan Administrasi Mesir dan beberapa cabangnya di daerah-daerah lain di Mesir.  


Komentar

Yang lain