Intelijen Inggris memperingatkan IS berintik menyerang Inggris dan para sekutunya

(VOVworld) – Direktur Badan Intelijen Luar Negeri dari Inggris (MI6), Alex Younger, Kamis (8/12), memberitahukan bahwa organisasi yang menamakan diri sebagai “Negara Islam” (IS) di Suriah sedang berintrik menyerang Inggris dan para sekutunya di Barat.

 Intelijen Inggris memperingatkan IS berintik menyerang Inggris dan para sekutunya - ảnh 1
Direktur Badan Intelijen Luar Negeri dari Inggris, Alex Younger
(Foto: tintm.com)


Menurut dia, Inggris sedang harus menghadapi ancaman teror yang belum pernah ada dengan intrik melakukan 12 serangan yang sudah ditemukan dan dihalangi sejak 6/2013. Dia menekankan bahwa Inggris serta negara-negara sekutunya di Barat tidak bisa aman terhadap ancaman-ancaman dari Suriah kalau perang saudara di negara Timur Tengah ini tidak berakhir. Alex Younger juga telah berkali-kali meminta supaya bekerjasama dengan intelijen Amerika Serikat (AS) dan negara-negara di Uni Eropa sejak saat warga Inggris memberikan suara untuk meninggalkan Uni Eropa (Brexit) dan miliarder properti Donald Trump terpilih menjadi Presiden AS. Dia menegaskan MI6 tetap merupakan satu mitra yang efektif dan selalu siap, bersamaan itu menegaskan bahwa kerjasama itu sedang melindungi kehidupan warga semua negara. 

Komentar

Yang lain