Iran hanya menandatangani permufakatan nuklir kakau sanksi dihapuskan

(VOVworld) – Dalam pidato di depan layar televisi pada Kamis (9 April), Presiden Iran, Hassan Rouhani menyatakan bahwa negara ini hanya menandatangani permufakatan nuklir dengan kelompok P5+1 (yang terdiri dari Inggris, Perancis, Rusia, Tiongkok, Amerika Serikat plus Jerman) kalau semua sanksi terhadap Iran dihapuskan. Presiden Rouhani menunjukkan bahwa Iranakan tidak menandatangani permufakatan manapun, kecuali semua langkah sanksi dihapuskan pada hari yang sama, bersamaan itu menekankan bahwa Iran ingin mencapai satu permufakatan yang menguntungkan kedua fihak peserta perundingan nuklir.

Iran hanya menandatangani permufakatan nuklir kakau sanksi dihapuskan - ảnh 1
Presiden Iran, Hassan Rouhani. 
(Foto : baomoi.com).

Pendirian tersebut juga ditegaskan oleh pemimpin agung spiritual Iran, Ali Khamenei dalam pernyataan yang sama di depan televisi, Dia menyatakan bahwa proses penghapusan langkah sanksi tahap demi tahap adalah tidak bisa diterima, semuanya harus dihapuskan segera setelah permufakatan ditandatangani. Selain itu, beliau juga menekankan bahwa kerangka permufakatan yang baru saja dicapai semua fihak belum bisa menjamin bahwa permufakatan terakhir ditandatangani./.

Komentar

Yang lain