Iran menuduh AS mencari cara mengubah rezim di negara ini

(VOVWORLD) - Presiden Iran, Hassan Rouhani menyatakan bahwa Amerika Serikat (AS) sedang mencari cara mengubah rezim di Iran, bersamaan itu menilai bahwa Iran sedang menghadapi sikap permusuhan dari kekuasaan AS yang paling serius selama 60 tahun ini..
Iran menuduh AS mencari cara mengubah rezim di negara ini  - ảnh 1 Presiden Iran Hassan Rouhani . (Foto: internet)

Dalam satu pernyataan yang ditayangkan di TV Nasional pada Minggu (14/10), Presiden Iran Hassan Rouhani menuduh AS sedang menggunakan perang psikologi dan perang ekonomi terhadap Iran, sejak itu menjalankan intrik mengubah institusi di Iran.Pemimpin Iran menegaskan bahwa dalam sejarah, Iran telah berkali-kali membuat intrik AS gagal dan akan terus menghancurkan intrik-iktrik gelap dari AS dengan kesepakatan dan persatuan rakyatnya.

Memberikan tanggapan, pada hari yang sama, Kementerian Luar Negeri AS menegaskan pendirian Washington yalah mengusahakan satu perubahan dalam cara berperilaku dari Iran, tapi AS tidak mencari cara mengubah rezim. Presiden AS, Donald Trump bersedia melakukan perundingan dengan Iran dan menginginkan satu permufakatan yang bersifat mencakup tentang program pengembangan rudal, pemberian bantuan kepada kaum teroris dan cara berperilaku dari Iran di kawasan.

Komentar

Yang lain