Iran tidak menerima perpanjangan perintah sanksi

(VOVworld) – Kepala delegasi perunding nuklir Iran, Deputi Menteri Luar Negeri (Deputi Menlu), Abbas Araqchi pada Rabu (22 Juli) menyatakan bahwa Teheran akan tidak menerima upaya apapun untuk memperpanjang perintah sanksi yang bersangkutan dengan program nuklir negara ini.


Iran tidak menerima perpanjangan perintah sanksi - ảnh 1
Deputi Menteri Luar Negeri , Abbas Araqchi 
(foto : media.vn)


Ketika berbicara dalam jumpa pers tentang permufakatan nuklir bersejarah yang dicapai pada 15 Juli antara Iran dan kelompok P5+1 (terdiri dari Inggris, Perancis, Rusia, Tiongkok, Amerika Serikat plus Jerman) di Wina, Austria, Deputi Menlu Araqchi menekankan semua upaya untuk mengenakan kembali sanksi setelah semua langkah ini tidak efektif lagi selama 10 tahun mendatang akan melanggar permufakatan tersebut dan akan menimbulkan ketidak-percayaan. Dia juga menyatakan bahwa permufakatan nuklir dicapai tidak berarti Iran menerima semua langkah sanksi dan pembatasan yang diajukan Dewan Keamanan Perserikatan Bangsa-Bangsa, Uni Eropa dan negara-negara anggota.

Komentar

Yang lain