IS menyatakan melakukan serangan bom di Irak dan Suriah

(VOVworld) – Kalangan otoritas Irak menyatakan bahwa Organisasi yang menamakan diri sebagai “Negara Islam” (IS) mengakui melakukan serangkaian serangan bom bunuh diri di dua kawasan yang mempunyai jumlah banyak orang Islam, sekte Syiah di ibukota Baghdad, Senin (3/10), sehingga menewaskan sedikitnya 10 orang dan lebih dari 30 orang yang lain luka-luka.


IS menyatakan melakukan serangan bom di Irak dan Suriah - ảnh 1
IS menyatakan melakukan serangan bom di Irak dan Suriah
(Foto : baomoi.com)


 Dalam serangan berdarah-darah pertama, seorang pelaku serangan bom telah melakukan ledakan di kawasam Amil, Baghdad Selatan sehingga menewaskan 6 orang dan 16 orang yang lain luka-luka. Seorang pelaku serangan bom yang lain telah mengaktifkan satu alat ledak di dekat satu garasi taksi dan mobil penumpang sehingga menewaskan 4 orang dan 18 orang yang lain luka-luka.

Dalam satu perkembangan yang lain, IS mengakui telah melakukan 3 serangan bom yang terjadi sebelumnya di kota Hama, Suriah Tengah. 

Komentar

Yang lain