Israel memperkuat rencana membangun 1100 rumah di tepian Barat

(VOVworld) – Pada Kamis (13 Juni), organisasi pengawasan non-pemerintah “Peace Now” di Israel menyatakan bahwa Negara  Yahudi sedang memperluas rencana-rencana pembangunan 1100 rumah baru di kawasan pemukiman di tepian Barat.

Israel memperkuat rencana membangun 1100 rumah di tepian Barat - ảnh 1
Israel memperkuat rencana membangun 1100 rumah di tepian Barat
(Foto : chaobuoisang.net)

Menurut organisasi ini, perancangan rencana pembangunan 538 rumah baru di daerah pemukiman Itamar di sebelah Utara dan melegalisasi 137 rumah yang telah dibangun yang tidak sah di sini telah disampaikan kepada para pejabat kawasan. Itamar adalah satu daerah kecil dan terpencil di Nablus Tenggara, akan tetapi kalau semua rencana tersebut diesahkan, kawasan ini akan diperluas 5 kali lipat. Palestina telah dengan aktif mengutuk gerak-gerik Israel tersebut dan meminta kepada Amerika Serikat dan Uni Eropa serta komunitas internasional supaya memberikan reaksi. Nabik Abu, Juru Bicara Presdien Palestina Mahmuh Abbas menyatakan bahwa Palestina menganggap keputusan-keputusan membangun rumah pemukiman di kawasan tepian Barat sebagai “satu tantangan yang serius dan sebagai satu sabotase terhadap upaya damai dari pemerintah Amerika Serikat”, bersamaan itu menekankan bahwa “kebijakan membangun rumah pemukiman akan menimbulkan ketegangan dan instabilitas terhadap kawasan dan dunia”./.

Komentar

Yang lain