Jepang dan Perancis menyetujui kerjasama pertahanan

(VOVworld) – Pada Jumat (7 Juni), Jepang dan Perancis telah setuju mengadakan satu konferensi antara Menteri Luar Negeri (Menlu) dan Menteri Pertahanan (Menhan) dua negara untuk berbahas tentang kerjasama keamanan dan pertahanan bilateral.

Keputusan tersebut dikeluarkan dalam kunjungan resmi Presiden Perancis, Francois Hollande di Jepang. Dalam pernyataan bersama setelah pembicaraan di Tokyo (Ibukota Jepang), Perdana Menteri (PM) Jepang, Shinzo Abe dan Presiden Perancis, Francois Hollande memberitahukan bahwa pada konferensi yang direncanakan tersebut, Menlu dan Menhan dua negara akan menegaskan arti penting kerjasama pertahanan dan keamanan bilateral. Pekerjaan mempersiapkan konferensi ini akan cepat selesai dalam waktu secepatnya.

Jepang dan Perancis menyetujui kerjasama pertahanan - ảnh 1
Presiden Perancis, Francois Hollande dan
PM Jepang, Shinzo Abe
(Foto: dantri.com.vn)


Hingga sekarang, Jepang telah melaksanakan mekanisme dialog bilateral antara Menlu dan Menhan yang bernama “2+2” dengan Amerika Serikat, Australia dan Rusia. PM Jepang dan Presiden Perancis telah setuju mengawali dialog-dialog antar-pemerintah tentang koordinasi mengembangkan dan mengontrol ekspor terhadap bermacam-macam alat pertahanan. Dua pemimpin juga berkomitmen akan mendorong aktivitas ekspor dan pertukaran teknologi energi nuklir antara dua negara, bersamaan itu melakukan promosi perundingan-perundingan tentang Perjanjian Perdagangan Bebas (FTA) antara Jepang dan Uni Eropa./.

Komentar

Yang lain