Jepang memperingati ultah ke-68 AS menjatuhkan bom atom ke kota Nagasaki

(VOVworld) – Pada Jumat pagi (9 Agustus), Pemerintahan dan rakyat kota Nagasaki, Jepang telah mengadakan upacara peringatan ultah ke-68 hari Amerika Serikat (AS) menjatuhkan bom atom ke kota ini. Kira-kira 6.300 orang telah menghadiri event ini.

Pada jam 11.02 siang, saat bom yang menentukan nasib telah jatuh ke kota, serentetan suara lonceng, sementara itu ribuan orang kota menyediakan saat satu menit untuk mengheningkan cipta dan meletakkan karangan bunga untuk mengenangkan para korban. Setelah itu, semua orang bersama-sama berdoa untuk perdamaian. Ratusan burung merpati dilepaskan di langit yang membawa pesan perdamaian.

Jepang memperingati ultah ke-68 AS menjatuhkan bom atom ke kota Nagasaki - ảnh 1
Kira-kira 6.300 orang menghadiri upacara peringatan ultah ke-68 
AS menjatuhkan bom atom ke kota Nagasaki
(Foto: hanoimoi.com.vn)

Ketika berbicara di depan acara rapat umum di Taman Perdamaian di dekat pusat ledakan yang terjadi 68 tahun lalu, Walikota Nagasaki, Tomihisa Taue telah membeberkan kembali sejarah yang sedih di kota ini. Pada upacara peringatan tersebut, Perdana Menteri Jepang, Shinzo Abe juga mengulangi kembali memori yang seru itu, bersamaan itu mengimbau kepada rakyat Jepang supaya bertanggung jawab tentang satu dunia “tanpa senjata nuklir”.

Pada Agustus 1945, dua bom atom AS telah dijatuhkan ke kota Hiroshima dan kota Nagasaki, memaksa Jepang menyerah dalam Perang Dunia ke-2. Ledakan di kota Hiroshima telah menewaskan 140 ribu orang, sementara itu di kota Nagasaki adalah 70 ribu orang./.

Komentar

Yang lain